Yuk, Ngopi Dulu

Selama 5 tahun produksi Kopi Indonesia mengalami stagnan dengan rata-rata produksi sekitar 650 ribu ton. Dengan tingkat konsumsi kopi dalam negeri meningkat 8-10% per tahun dan meningkatnya permintaan kopi dunia atas kopi Indonesia untuk diekspor, dikhawatirkan dalam 5 tahun kedepan Indonesia sebagai produsen kopi akan berpotensi sebagai negara Importir kopi. Sehingga Pemerintah Indonesia saat ini perlu mengambil langkah untuk meningkatkan Produktivitas Kopi melalui intensifikasi tanaman dan perluasan lahan dengan target peningkatan dari produksi rata2 800kg/ha menjadi 1,5ton/ha. Kopi merupakan Produksi Ekspor yang dibatasi dalam Tata Niaga yang diatur dalam PERMENDAG NOMOR 13/M-DAG/PER/3/2012 KETENTUAN UMUM DIBIDANG EKSPOR. Kalau kamu suka jenis kopi yang mana? Yuk, ngopi bareng sore ini. Tag teman kamu yang ingin diajak ngopi-ngopi weekend ini.